Jelang Acara ITB Jatifest, Panitia Makin Mantapkan Persiapan

Oleh Anggun Nindita

Editor Adi Permana


JATINANGOR, itb.ac.id--Panitia penyelenggara ITB Jatinangor Festival atau ITB Jatifest terus memantapkan persiapan jelang tanggal 2 September 2023. Dalam acara berkonsep "Green Culture for The Better Future" itu rupanya akan menghadirkan Guest Star.

Ketua Pelaksana Acara, Hendhy Nansha, M.Sn., S.H., mengatakan, sejauh ini progres dari panita sudah sampai 70 persen jelang H-14 acara. Kesiapan tersebut misalnya dari konsep artistik, video mapping, fun run, dan campus tour game. Sementara itu, kegiatan live music dan fashion show masih dalam persiapan.

Dia menyebut, nantinya ITB Jatifest akan menghadirkan MC kondang Indra Herlambang dan beberapa bintang tamu, yang di antaranya merupakan alumni ITB.

"Kami selaku panitia, sebisa mungkin pengisi acara ini alumni ITB," kata Hendhy atau yang akrab disapa Dede itu.

Hendhy menyebut karena lokasinya berada di ITB Kampus Jatinangor, sehingga dalam segi persiapan perlu dilakukan penyesuaian-penyesuaian. Apabila acara kali ini sukses, akan menjadi acuan bagi ITB Jatifest tahun berikutnya. "Ini event festival pertama yang kita selenggarakan di ITB Kampus Jatinangor," ujarnya.

Acara ITB Jatifest bertujuan untuk mengenalkan Kampus ITB Jatinangor kepada dosen, mahasiswa, tendik, alumni beserta keluarga. Selain itu, Jatifest pun sekaligus menjadi penyambutan bagi mahasiswa Tahap Persiapan Bersama (TPB) 2023, dan mengenalkan aktivitas mahasiswa di kampus. Jatifest merupakan puncak acara dari rangkaian Penerimaan Mahasiswa Baru ITB Tahun Akademik 2023/2024.

Acara Jatifest 2023 mengundang dosen, mahasiswa, tenaga kependidikan, dan para alumni, serta keluarga ITB agar bersama-sama menciptakan atmosfer akademik dan suasana belajar-mengajar yang nyaman serta lingkungan yang mendukung.

Karena mengusung konsep Green Culture, panitia mengingatkan kepada para pengunjung nantinya untuk selalu menjaga lingkungan, tidak membuang sampah sembarang, dan membawa botol minum sendiri. Untuk informasi selanjutnya, dapat dilihat lewat Instagram official account @itb.jatifest.

Reporter: Adi Permana


scan for download