Wujudkan Kantin yang Sehat dan Higienis, KKP ITB Adakan Workshop Tata Kelola Kantin

Oleh Anggun Nindita

Editor -


BANDUNG, itb.ac.id - Koperasi Keluarga Pegawai Institut Teknologi Bandung (KKP ITB) mengadakan Rapat Koordinasi dan Workshop Tata Kelola Kantin serta Makanan Halal bagi Pelaku Usaha (Tenant) KKP ITB 2024, di Convention Hall Center for Advanced Sciences (CAS), Kamis (11/1/2024).

Ketua KKP ITB, Prof. Dr. Ir. Yan Rizal R., Dipl.Geol., mengatakan tujuan dari diadakannya acara ini adalah sebagai penyuluhan kepada para pemilik tenant mengenai pentingnya pengelolan kantin yang bersih serta higienis.

"Hari ini kami memberikan sosialisasi kepada tenant kantin. Apakah kondisinya sudah sesuai belum tata kelolanya, bagaimana kondisi makanannya higienis atau tidak, jadi bisa lebih terkontrol lagi," ujarnya.

Selain itu, penting juga bagi setiap tenant untuk menyediakan makanan sehat dan bergizi. Tak hanya itu, makanan yang disajikan juga harus dipastikan kehalalannya dan tidak mengandung bahan atau zat-zat yang berbahaya.

"Bukan hanya higienis saja, tapi penting bagi kita juga buat memastikan apakah mahasiswa sudah mendapatkan makanan yang aman, sehat dan halal. Ini untuk kebaikan kita semua juga," tuturnya.

KKP ITB juga ke depannya akan melakukan pembinaan keamanan pangan serta pengawasan secara berkala terkait pengelolaan makanan serta jajanan sehat yang ada di kantin kampus.


Pengawasan serta pembinaan ini tidak hanya dilakukan di ITB Kampus Ganesha saja, namun juga di ITB Kampus Jatinangor serta ITB Kampus Cirebon.

"Salah satu kantin yang terbesar itu ada di ITB Kampus Jatinangor, itu juga nanti akan menjadi perhatian dari kami. Ke depannya juga akan ada semacam penanggung jawab per lokasi kantinnya, jadi mereka nanti yang bisa mengontrol secara menyeluruh," ungkapnya.

Pihaknya juga akan melakukan sosialisasi yang rutin kepada para tenant kantin kampus, seperti evaluasi rutin terhadap menu, bahan baku yang disediakan, serta mengamati kebijakan kantin agar tetap memenuhi standar kesehatan.

Dengan adanya program ini diharapkan ITB dapat memiliki kantin yang sehat, demi terciptanya lingkungan serta mendukung gaya hidup yang lebih sehat bagi para sivitas akademika.


scan for download