English Presentation Mastery American Corner ITB Tingkatkan Keterampilan Presentasi dalam Bahasa Inggris

Oleh Anggun Nindita

Editor -

BANDUNG, itb.ac.id - American Corner Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar "English Presentation Mastery" setiap hari Jumat selama empat pertemuan. Pertemuan pertama bertopik "Start Strong: Winning Your Audience in the First 60 Seconds", yang berlangsung di Multifunction Room, Perpustakaan ITB, Jumat (27/10/2023).

Kegiatan ini menarik perhatian banyak peserta yang ingin meningkatkan kemampuan berbicara dalam Bahasa Inggris serta keterampilan dalam presentasi. Selain mahasiswa ITB, mahasiswa dari universitas lain, juga masyarakat umum berkesempatan bergabung dalam kegiatan tersebut.

Pembicara dalam kegiatan ini adalah Gatot Sandy, English Presentation Trainer, yang telah meraih sertifikasi TESOL (Teaching English to Speakers of Other Languages) dan BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi). Keahliannya membimbing peserta dalam mempersiapkan dan menyampaikan presentasi yang efektif telah terbukti dan diakui banyak individu yang pernah mengikuti pelatihan darinya.

Gatot Sandy membahas cara membuka presentasi secara efektif dan mendapatkan perhatian dari audiens dalam 60 detik pertama. Dengan teknik-teknik praktis dan metode mengajar yang menyenangkan, Gatot memandu peserta untuk mengatasi rasa gugup dan meningkatkan rasa percaya diri saat berbicara di depan umum. Keterampilan tersebut sangat relevan dalam dunia pendidikan, bisnis, dan kehidupan sehari-hari.

Selain belajar, kegiatan ini menciptakan hubungan antar komunitas pembelajar Bahasa Inggris di ITB. Peserta memiliki kesempatan untuk berinteraksi satu sama lain, bertukar pengalaman, dan membangun jejaring yang bermanfaat.

   

Pertemuan ini mendapatkan antusias luar biasa dari peserta. Dalam pertemuan-pertemuan selanjutnya, topik menarik lainnya akan dijelaskan dengan gaya pembelajaran yang interaktif dan mendidik.

Dengan kegiatan tersebut, American Corner ITB memberikan kesempatan bagi individu meningkatkan kemampuan berbicara dalam Bahasa Inggris, lebih percaya diri, dan menjadi bekal untuk berkarier di masa depan.

Reporter: Satria Octavianus Nababan (Teknik Informatika, 2021)

Editor: M. Naufal Hafizh


scan for download