ITB Sehat: Cek Kesehatan Gratis untuk Massa Kampus

Oleh Mega Liani Putri

Editor -

BANDUNG, itb.ac.id - Kementerian Olahraga dan Kesehatan (Orkes) Kabinet SERU KM-ITB hari ini (20/02/15) mengadakan kegiatan ITB Sehat di Kampus ITB Ganesha. Di ITB Sehat, mahasiswa ITB dapat mengikuti cek kesehatan gratis dan melakukan donor darah. Untuk melaksanakan kegiatan ini, Kementerian Orkes bekerja sama dengan banyak pihak. Untuk cek kesehatan gratis, panitia ITB Sehat bekerja sama dengan HMF, Fakultas Kedokteran Unjani, dan Dokter Volunteer. Untuk donor darah, Tim Medik OSKM 2014 turut mengorganisir jalannya kegiatan tersebut bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia.

ITB Sehat dimulai pukul 09.00 di dua lokasi berbeda. Di lapangan CC Barat didirikan stand tes kesehatan gratis sedangkan donor darah diadakan di basement CC Barat. Banyak mahasiswa yang mengantri untuk turut serta dalam kegiatan ini di dua tempat tersebut. Panitia menargetkan 250 mahasiswa bisa mengikuti rangkaian acara ini.

"Yang kita adakan hari ini adalah dalam bentuk kampanye (gaya hidup sehat-red), sedangkan gerakannya adalah Olimpiade KM ITB yang sedang terlaksana sekarang. Dan kita adakan tes kesehatan gratis juga donor darah," jelas Charissa Alifah (Teknik Lingkungan 2013) selaku Ketua Pelaksana ITB Sehat.

Panitia ITB Sehat melakukan kampanye gaya hidup sehat dan membagikan suplemen vitamin C gratis untuk massa kampus. Selain itu, Kementerikan Orkes bekerja sama dengan Gerakan Peduli Perokok Pasif (GP3) yang diinisiasi oleh Kementerian Pemberdayaan Komunitas Kabinet KM ITB.

"Tujuannya adaah membuat sadar mahasiswa ITB akan kesehatannya. Jadi jangan keasyikan belajar terus makanannya ga teratur, nanti kolestoral. Maka, kita ajak untuk makin peduli dengan kesehatannya," pesan Charissa.

ITB Sehat adalah acara tahunan yang terselenggara berkat kepedulian akan kesehatan mahasiswa. Tahun lalu, acara serupa diadakan dengan konsep yang sama, yaitu kampanye, dan menyelenggarakan Fun Run. Sedangkan tahun ini, menurut Charissa, gerakan sudah dilakukan selama masa Olimpiade KM-ITB. Olimpiade KM-ITB adalah ajang pertandingan berbagai cabang olahraga antar-himpunan mahasiswa jurusan. Acara ini dilakukan sekali dalam dua tahun sebagai perwujudan minat dan bakat mahasiswa ITB di bidang olahraga.


scan for download