ITB Jalin Kerjasama bidang Pendidikan dan Penelitian dengan New Mexico Institute of Mining and Technology

Oleh Adi Permana

Editor -

*Rektor ITB Prof. Kadarsah Suryadi (kanan) dan Presiden New Mexico Institute of Mining and Technology Dr. Stephen Wells saling berjabat tangan usai penandatanganan kerjasama di ITB. (Foto: Adi Permana/Humas ITB)


BANDUNG, itb.ac.id – Institut Teknologi Bandung (ITB) menjalin kerjasama dengan New Mexico Institute of Mining and Technology di bidang pendidikan dan kerjasama penelitian. Kerjasama tersebut ditandatangani oleh Rektor ITB Prof. Kadarsah Suryadi dan Presiden New Mexico Institute of Mining and Technology Dr. Stephen Wells di Rapim A, Gedung CCAR ITB, Jalan Tamansari No. 64, Bandung, Selasa (3/12/2019).

Presiden New Mexico Institute of Mining and Technology Dr. Stephen Wells dalam sambutannya mengharapkan, dengan adanya kerjasama antara ITB dengan New Mexico Tech, akan ada kesempatan riset bersama antara staf akademik, pertukaran pelajar, dan peningkatan program bidang kesarjanaan di antara kedua belah pihak. 

“New Mexico Tech selama ini telah menciptakan global scholars di bidang teknologi, bisnis, dan enterprise. Saat ini New Mexico Tech sedang mengembangkan sayapnya dengan cara menambah relasi, bekerjasama dengan institusi-institusi dan industri global,” ujarnya. Dr. Wells juga berharap, setelah tandatangan kerjasama tersebut, dapat segera dilakukan tindaklanjutnya.

*Presiden New Mexico Institute of Mining and Technology Dr. Stephen Wells (Foto: Adi Permana/Humas ITB)

Sementara itu, Rektor ITB Prof. Kadarsah Suryadi dalam sambutannya mengenalkan ITB secara singkat, bahwa ITB saat ini memiliki 12 fakultas/sekolah yang terbagi ke dalam empat klaster pendidikan yaitu sains dan teknologi, teknik, seni dan desain, dan bisnis manajemen. 

ITB memiliki 50 program sarjana, 52 program magister, dan 27 program doktor. Selain itu, lanjut Prof. Kadarsah, ITB juga memiliki 110 Kelompok Keahlian, dengan 7 pusat penelitian, 25 pusat dan 6 pusat unggulan iptek.

“ITB telah mendeklarasikan diri sebagai Entrepreneurial University dengan tiga indikator kunci yaitu, excellent in teaching and learning, excellent in research, dan excellent in innovation and entrepreneurial,” ujar Prof. Kadarsah.

Ia menambahkan, untuk mendukung arah ITB sebagai Entrepreneurial University, ITB memiliki beberapa kebijakan internasional yaitu dengan melakukan akreditasi internasional terhadap program-program studi di ITB. ITB kini telah memiliki 39 program studi yang telah terakreditasi internasional.

*Rektor ITB Prof. Kadarsah Suryadi (Foto: Adi Permana/Humas ITB)

Kebijakan internasional lainnya ialah melaksanakan progam student exchange atau staff exchange dalam rangka cross cultur interaction. Selain itu juga ITB melakukan joint seminar, joint conference, joint research, joint workshop, dan program double degree bagi mahasiswa ITB. “ITB juga menyelenggarakan summer program, di mana mahasiswa dari luar negeri bisa mengikuti summer course,” ujarnya.

“Saya sangat senang bisa menandatangani kerjasama tersebut. Semoga kita dapat melaksanakan kerjasama yang terbaik antara ITB dan New Mexico Institute of Mining and Technology,” pungkas Prof. Kadarsah.


scan for download