Call For Paper: Seminar Nasional MIPA 2005

Oleh Krisna Murti

Editor -

Dengan berlatar belakang kesadaran akan pentingnya peningkatan mutu universitas penyelenggara bidang FMIPA demi urgensi terwujudnya universitas riset di Indonesia, Fakultas MIPA (FMIPA) Universitas Indonesia (UI) bekerjasama dengan MIPAnet, jaringan nasional kerjasama pendidikan tinggi bidang MIPA, menyelenggarakan Seminar Nasional MIPA. Seminar ini ditujukan bagi komunitas sains di Indonesia, baik dari perguruan tinggi, lembaga riset, industri, dan masyarakat umum pengguna sains. Kegiatan yang akan dilakukan adalah - Seminar Nasional sebagai ajang komunikasi bagi peneliti dan pengguna ilmu MIPA - Rapat Tahunan Anggota MIPAnet - Ekspo Iptek sebagai sarana mengenalkan ilmu pengetahuan mutahir dan hasil-hasil teknologi Seminar akan diselenggarakan pada 25-26 November 2005 di kampus FMIPA UI, Depok. Peserta seminar diundang untuk mengirimkan abstrak dengan ruang lingkup: - Sains Farmasi dan Kesehatan - Sains Material - Sains Hayati, non-Hayati dan Lingkungan - Sains Kebumian, Kelautan dan Antariksa - Sains Nuklir dan Partikel - Instrumentasi - Komputasi dan Pemodelan - Kebijakan Riset dan Pendidikan Batas akhir penerimaan abstraksi adalah 1 Agustus 2005. Pemberitahuan hasil seleksi abstraksi tanggal 15 Agustus 2005. Sementara itu, batas penerimaan makalah lengkap 25 Oktober 2005. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi: Kontak Dr. Abdul Haris (aharis@fisika.ui.ac.id) Divisi Riset dan Pengabdian Masyarakat FMIPA UI, Gedung C, Lt.2, FMIPA UI, Depok, 16424 Indonesia Telp/fax:77211981

scan for download