Membangun Ekosistem Kewirausahaan Bersama Mahasiswa ITB

Oleh Ahmad Fadil

Editor -

BANDUNG, itb.ac.id - Membangun ekosistem kewirausahaan tentunya tidak mudah. Namun itu bukanlah halangan bagi mahasiswa SBM ITB. Pada hari rabu (6/12/2017), bersama LPiK ITB,  mahasiswa SBM ITB menggelar pameran produk-produk inovasi di multipurpose hall gedung CRCS ITB.

Selain mengenalkan produk inovasi karya mahasiswa melalui pameran, acara ini juga sebagai ajang berbagi ilmu kewirausahaan melalui seminar dengan tema yaitu Membangun Ekosistem Kewirausahaan. Seminar yang menghadirkan pembicara yang mumpuni di bidang kewirausahaan itu mendapatkan sambutan yang hangat dari mahasiswa.

Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi dan Kemitraan, Prof Bambang Riyanto , hadir untuk membuka acara seminar dan pameran sekaligus. Sebagai bagian dari kegiatan menuju kampus entrepreneurial university, acara ini diharapkan dapat melahirkan wirausahawan-wirausahawan muda.

Dari 16 stand yang dipamerkan, pengunjung dapat menjumpai produk-produk mahasiswa di bidang fashion, makanan dan kecantikan. Caren, mahasiswa semester 4 jurusan manajemen SBM ITB sangat konsen dengan pentingnya penggunaan bahan-bahan alami untuk produk-produk kecantikan seperti masker dan lulur.

Di sudut lain, dapat ditemui eksotika burung cenderawasih dari Papua yang bertengger manis dalam sebuah kemeja pantai di ‘Besok Kamis’. Begitupula dengan Yagutu, makanan ringan dari kulit ayam yang disajikan dalam rasa telur asin yang renyah dan menggoda.

Acara seminar hari ini ditutup dengan paparan dari Dr. Ir. Djoko Sardjadi, tenaga pengajar dari Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara, yang mengatakan bahwa pertumbuhan industri di negara berkembang seperti halnya Indonesia masih memerlukan kerjasama dari berbagai pihak.



scan for download