"Pintu", Pameran Karya TPB FSRD

Oleh niken

Editor -

BANDUNG, itb.ac.id - Ratusan karya mahasiswa TPB Fakultas Seni Rupa dan Desain dipamerkan di GSG selama 2 hari berturut-turut, Rabu(9/4) dan Kamis, hari ini(10/4). Karya yang ditampilkan merupakan hasil seni dan kerja keras 206 mahasiswa, yang masing-masing menyumbangkan 7 karya, selama menjalani masa TPB 2007-2008.

Acara yang disponsori oleh LAPI ITB, Trimed, dan Global Radio ini digelar untuk membantu mahasiswa TPB FSRD supaya dapat menentukan pilihan program studi yang akan dijalani, yaitu Desain Produk, Desain Komunikasi Visual, Desain Interior, Seni Murni, atau Kriya. Sedangkan tujuan eksternal diadakannya pameran ini yaitu untuk memperkenalkan apa yang dipelajari di masa TPB FSRD kepada khalayak umum, khususnya bagi pelajar yang berminat masuk FSRD tahun ajaran 2008-2009.

"Tema pameran ini pintu, karena pintu itu merupakan alat untuk pindah dari satu ruangan ke ruangan lain, jadi pameran ini merupakan kegiatan yang digelar bagi kami untuk melangkah ke jenjang berikutnya di FSRD," ujar Faikar, ketua pelaksana, saat ditanya tentang tema pameran ini.

Pada hari pertama, pameran ini disaksikan sekitar 500 orang pengunjung, baik mahasiswa ITB, pelajar SMA, dan umum. Pada hari kedua (10/4) akan diadakan talkshow : "Transisi selama kuliah di Fakultas Seni Rupa dan Desain" dengan pembicara salah seorang mahasiswa TPB, mahasiswa studio, dan seorang alumni FSRD yang menyelenggarakan acara ini, Heru Hikayat.

scan for download