Pengumuman Bakal Calon Dekan FTTM dan FITB

Oleh

Editor -

BANDUNG, itb.ac.id - Realisasi pemecahan Fakultas Ilmu Kebumian dan Teknologi Mineral (FIKTM) semakin konkret dengan diumumkannya nama-nama bakal calon dekan bagi Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) dan Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB), dua fakultas pecahan dari FIKTM. Bertempat di Ruang Seminar FIKTM Gedung Basic Sience Lantai IV, dilakukan penghitungan suara untuk menentukan 5 (lima) Bakal Calon Dekan (BCD) Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) dan 5 (lima) Bakal Calon Dekan (BCD) Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian. Setelah melalui masa pemungutan suara BCD dari masing-masing Fakultas FTTM dan FITB yang berlangsung cukup lama, dimulai dari tanggal 24 April- 07 Mei 2007, akhirnya terpilih 5 (lima) BCD FTTM dan 5 (lima) BCD FITB. Penghitungan suara dilaksanakan pada hari Senin tanggal 07 Mei 2007 tepat pukul 15.00 WIB menurut jumlah dan sebaran Kelompok Keahlian / Keilmuan (KK) di masing-masing Fakultas serta berdasarkan SK Dekan FIKTM No. 509.I/K01.08/SK/KP/2007, tanggal 28 Maret 2007 tentang Prosedur Pemilihan Dekan FTTM dan FITB. Acara dimulai dengan Penjelasan singkat dari Ketua Panitia Pemilihan Dekan ( PPCD) FTTM dan FITB 2007 dan dimulai penghitungan suara dari FITB kemudian dilanjutkan dengan penghitungan suara dari FTTM. Penghitungan Suara dihadiri oleh Saksi sebagai perwakilan dari masing-masing Fakultas, tercatat 4 orang saksi yang mewakili KK dari FITB dan 6 orang saksi yang KK dari FTTM. Selain persyaratan administratif yang harus dipenuhi oleh para Nominee, Bakal Calon Dekan yang terpilih juga harus dipilih oleh setengah dari jumlah KK dari masing-masing Fakultas (minimal 3 KK dari FTTM dan minimal 2 KK dari FITB) maka terpilih 5 (lima) BCD FITB dan 5 (lima) BCD FTTM yaitu: 1. BCD dari FITB 1. Dr.Ir. Rubiyanto Kapid 2. Prof.Dr.Ir. Yahdi Zaim 3. Dr.Ir. Prihadi Soemintadireja 4. Dr.Ir. Lambok Hutasoit 5. Dr.Eng. Nining Sari Ningsih 1. BCD dari FTTM 1. Prof.Dr.Ir. Sudarto Notosiswoyo 2. Sri Widiyantoro, PhD, MSc. 3. Prof.Dr.Ir. Irwandy Arif, MSc. 4. Prof.Dr.Ir Rudy Sayoga Gautama Benggolo 5. Prof.Ir. Pudji Permadi, Ph.D., M.Sc. Setelah penghitungan suara selesai Saksi-saksi yang mewakili KK dari masing-masing Fakultas dan Ketua PPD FTTM dan FITB 2007 menandatangani berita acara untuk mengesahkan hasil penghitungan suara.

scan for download