Innovative Enterpreneurship Challenge 2006

Oleh Krisna Murti

Editor -

Departemen Ekonomi Keluarga Mahasiswa ITB akan menyelenggarakan Innovative Enterpreneurship Challenge 2006. Lomba bertajuk "Membangun kemandirian bangsa dengan jiwa enterpreneur" ini diharapkan dapat membangkitkan semangat kewirausahaan bagi mahasiswa dengan memfasilitasi pengembangan ide-ide bisnis inovatif mahasiswa. Lomba ini terbuka bagi mahasiswa D1, D2, D3, S1 dan alumni hingga jenjang strata 1 (maksimal 1 tahun kelulusan) di seluruh perguruan tinggi di Pulau Jawa. Pendaftaran lomba dibuka sejak tanggal 2 Januari 2006 dan ditutup tanggal 1 Februari 2006. Calon peserta dapat mengisi formulir pendaftaran secara online melalui http:\\iec.km.itb.ac.id. Kriteria Executive Summary: 1. Dikirimkan dalam bentuk word document atau pdf 2. Kerangka Executive Summary : a. Pendahuluan b. Konsep Bisnis c. Prospek dan Strategi bisnis 3. Harus memuat informasi sebagai berikut : a. Deskripsi inovasi bisnis secara singkat dan jelas b. Target pasar yang menjadi sasaran bisnis c. Permasalahan atau kesempatan yang ada dari target pasar yang menjadi sasaran bisnis d. Bagaimana produk / servis / ide bisnis yang ditawarkan mengatasi permasalahan atau menjawab kesempatan yang ada e. Keuntungan yang potensial untuk diraih f. Kerugian yang mungkin terjadi dan strategi untuk mengantisipasinya g. Proyeksi bisnis yang akan dijalankan dalam kurun waktu 5 tahuh h. Manajemen tim dalam bisnis tersebut Peserta yang lolos ke tahap berikutnya akan diumumkan pada tanggal 6 Februari 2006 di situs resmi IEC. Tahap II: Penulisan dan seleksi Proposal Rencana Bisnis (PRB) Tahap kedua dimulai tanggal 13 Februari 2006 dan ditutup pada tanggal 13 Maret 2006. Tim yang lolos ke tahap kedua wajib mengirimkan maksimal dua orang perwakilan timnya untuk mengikuti workshop dan pelatihan di Bandung. Akomodasi selama workshop disubsidi oleh panitia. Tim peserta wajib mengirimkan PRB berupa hard copy (via pos atau antar langsung) dan soft copy (via email). Peserta yang lolos tahap II akan diumumkan pada tanggal 27 Maret di situs resmi IEC. Tahap III: Final Pada tahap final, peserta diharapkan telah menyempurnakan PRB serta menyiapkan prototype/model karya inovasinya untuk dipresentasikan di hadapan publik dan Dewan Juri. Dalam mempersiapkan presentasi final, finalis berhak mendapatkan bimbingan dari para mentor yang telah disediakan oleh panitia atau tim merekomendasikan mentor lain kepada panitia untuk dipertimbangkan. Bimbingan dari mentor sudah dapat diperoleh terhitung sejak pengumuman finalis (27 Maret 2006). Bentuk bimbingan antar finalis dan dan mentor berdasarkan pada kesepakatan antara kedua belah pihak. Finalis wajib mengikuti seluruh rangkaian acara IEC. Presentasi final dilakukan pada tanggal 22 April 2006 di Kampus ITB, Bandung. Akomodasi bagi finalis selama presentasi final di Bandung disubsidi panitia. Para pemenang IEC ditentukan berdasarkan hasil penilaian dari presentasi final. Pemenang akan diumumkan dalam Bussiness Meeting pada 6 Mei 2006. Informasi lebih lengkap dapat diperoleh melalui http://iec.km.itb.ac.id

scan for download