Sinergi Keselamatan Lalu Lintas, PT Jasa Raharja Jalin Kerja Sama dengan ITB

Oleh Adi Permana

Editor Adi Permana


BANDUNG, itb.ac.id-Institut Teknologi Bandung menjalin kerja sama dengan PT Jasa Raharja terkait sinergi peningkatan keselamatan lalu lintas, Selasa (22/3/2022). Nota kesepahaman tersebut ditandatangani oleh Wakil Rektor Bidang Riset dan Inovasi ITB Prof. Ir. I Gede Wenten, Ph.D., dengan Direktur Hubungan Kelembagaan, PT Jasa Raharja, Munadi Herlambang di Ruang Rapim A, Gedung CCAR ITB, Jalan Tamansari No.64 Bandung.

PT Jasa Raharja adalah badan usaha yang menyelenggarakan asuransi kecelakaan penumpang umum dan kecelakaan lalu lintas jalan berdasarkan UU No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang dan UU No. 34 tahun 1964 tentang Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan beserta peraturan pelaksanaannya.

Usai melakukan tanda tangan, mewakili WRRI, Kepala Biro Kemitraan ITB Prof. Dr. Taufiq Hidajat menyampaikan apresiasi atas kerja sama tersebut. Dia mengatakan, kerja sama ini tidak hanya bisa dimaksimalkan oleh para dosen/peneliti di ITB tetapi secara lebih luas mahasiswa juga dapat merasakan manfaatnya.

"Kami sangat menyambut baik rencana kerja sama antara Jasa Raharja dengan ITB, kami coba pertemukan dengan peneliti-peneliti yang paling dekat dengan bidang yang ingin dikerjasamakan," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Hubungan Kelembagaan PT Jasa Raharja, Munadi Herlambang, mengatakan, tujuan Jasa Raharja bekerja sama dengan kampus adalah untuk menangkap inovasi-inovasi. "Kita sekarang sudah bergerak ke arah digitalisasi dan inovasi untuk menjaga keselamatan lalu lintas," ujarnya.

Di samping, itu, pihaknya juga berharap tercipta mitigasi kecelakaan dari mahasisa sebagai agen untuk keselamatan. Di beberapa kampus, lanjutnya, Jasa Raharja telah membuat duta mahasiswa untuk keselamatan dengan nama "ambassador of safety" bahkan sampai ke kurikulum tentang keselamatan. Selain itu, Munadi juga berharap, ITB dapat menghasilkan inovasi terkait keselamatan untuk pencegahan kecelakaan lalu lintas.


scan for download