Lewat Aplikasi SIX-ITB, Orangtua Mahasiswa Dapat Memantau Hasil Studi Putra/Putrinya

Oleh Adi Permana

Editor Adi Permana


BANDUNG, itb.ac.id—Institut Teknologi Bandung (ITB) telah mengembangkan Sistem Informasi Akademik (SIX) untuk memudahkan mahasiswa dalam menunjang proses perkuliahan. Dalam SIX tersedia informasi-informasi seperti kalender akademik, informasi beasiswa, jadwal perkuliahan, nilai, dan pengumumannya lainnya.

Salah satu fitur yang terdapat di dalam SIX adalah fasilitas bagi orangtua untuk melihat informasi seputar akademik putra-putrinya. Menurut tim SIX di Direktorat Pendidikan ITB, fitur ini dibuat untuk mempermudah pemantauan hasil studi mahasiswa. Orangtua mahasiswa dapat mengakses Sistem Informasi Akademik (SIX) ITB secara langsung dengan menggunakan username orangtua-NIM.

Aplikasi SIX sendiri dikembangkan oleh Direktorat Pendidikan ITB. Kebijakan akses orangtua terhadap SIX ITB sudah dilaksanakan sejak 2010. Sebelum orangtua dapat mengakses, mahasiswa harus mengaktifkan dulu akun orangtua pada aplikasi panel kontrol. Orangtua mahasiswa juga dapat melihat status keuangan, kehadiran, biaya UKT, juga data-data terkait lainnya. Dengan demikian, transparansi nilai akademik, keuangan, dan informasi pembayaran uang kuliah bisa diketahui oleh orangtua mahasiswa secara jelas dan real time.


scan for download