Undangan ASEAN Science and Technology Awards 2005 (urgent!)

Oleh Krisna Murti

Editor -

Kementrian Riset dan Teknologi akan menyelenggarakan 7th ASEAN Science and Technology Week pada tanggal 5-14 Agustus 2005 dengan tema: "Innovative ASEAN: Creating ASEAN Competitiveness through Innovation, Science, and Technology". Acara yang bertujuan untuk meningkatkan kepedulian peneliti-peneliti ASEAN terhadap pentingnya inovasi Iptek untuk meningkatkan kompetisi dan mendukung pertumbuhan ekonomi dalam negara anggota ASEAN dibagi dalam tiga kategori: 1. The ASEAN Science and Technology Meritorius Service Awards (AMSA) 2. The ASEAN Outstanding Scientist and Technologist Award (AOSTA) 3. The ASEAN Young Scientist and Technologist Award (AYSTA) The ASEAN Science and Technology Meritorius Service Awards (AMSA) adalah penghargaan yang diberikan kepada sepuluh peneliti. Untuk ini, satu peneliti dari tiap negara anggota ASEAN akan diberikan penghargaan atas jasanya terhadap perkembangan Iptek. The ASEAN Outstanding Scientist and Technologist Award (AOSTA) adalah penghargaan yang diberikan kepada satu peneliti ASEAN atas kontribusinya yang luar biasa dalam bidang Iptek melelui usahanya yang dilakukan secara nasional dan Internasional. Untuk ini, pemenang akan diilih satu dari sepuluh finalis ASEAN yang mewakili tiap negaranya. The ASEAN Young Scientist and Technologist Award (AYSTA) adalah penghargaan yang diberikan kepada satu peneliti muda ASEAN atas kontribusinya dalam riset, perkembangannya, dan inovasi di bidang Iptek. Penghargaan ini diharapkan dapat membantu memberikan inspirasi kepada penerima penghargaan untuk meraih pencapaian tertinggi di bidang Iptek. Pemenang akan dipilih dari sepuluh finalis ASEAN yang mewakili tiap negaranya. Untuk itu, diharapkan tiap departemen mengajukan calon penerima penghargaan tersebut. Pengajuan calon ini paling lambat dapat diterima oleh Kementrian Riset dan Teknologi pada 2 Juni 2005 dengan menyertakan berkas-berkas, sbb: 1. Curruculum Vitae (dengan sebagaimana terlampir) 2. Salinan hasil penelitian yang sudah dipublikasikan secara internasional 3. Berkas pendukung yang menunjukkan tingkat pencapaian yang luar biasa di bidang Iptek (tidak wajib) Untuk informasi lebih lanjut mengenai syarat-syarat pencalonan dan berkas-berkas lampiran, silahkan menghubungi Kantor Wakil Rektor Bidang Komunikasi dan Kesekretariatan di Gedung Rektorat ITB Lt. 3, Jl. Tamansari 64.

scan for download