Sekolah Farmasi ITB Lantik Apoteker Baru

Oleh Ahmad Furqan Hala

Editor -

BANDUNG, itb.ac.id - Kamis (16/10/14) merupakan hari yang bersejarah bagi 64 apoteker yang baru saja dilantik ITB. Ke-64 apoteker baru ini dilantik dan diambil sumpah apotekernya pada Acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Apoteker Sekolah Farmasi ITB Semester II 2013/2014 di Aula Barat ITB.

Acara pelantikan apoteker ini dihadiri oleh Rektor ITB, pimpinan Sekolah Farmasi ITB, Ketua Pusat Ikatan Apoteker Indonesia (IAI), Ketua Komisi Farmasi Nasional (KFN), Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Direktur Jenderal Bina Kefarmasian dan Alat Kesehatan, Rohaniwan, orangtua lulusan serta undangan lainnya.  

Dr. Saleh Wikarsa (Ketua Program Studi Profesi Apoteker) menyampaikan bahwa terdapat 76 peserta ujian apoteker dengan peserta yang lulus sebanyak 64 orang. IPK tertinggi diraih oleh Jeffry Adiwidjaja (Profesi Apoteker 2013) dengan IPK 3,95 dan Sheila Andini (Profesi Apoteker 2013) dengan IPK 3,74.

Acara pelantikan apoteker ini juga menjadi ajang pemberian penghargaan kepada mahasiswa-mahasiswa dan calon apoteker berprestasi. Lukman Tri Wibowo (Sains dan Teknologi Farmasi 2010) dan Vinny Delta (Farmasi Klinik dan Komunitas 2010) meraih Moehammad Dhoehana Wiradikarta Award. Selain itu  Jeffry yang meraih IPK tertinggi juga berhasil mendapatkan Dexa dan Novell Award sedangkan Sheila berhasil meraih Wardah Award.

 

Gambar dan hasil saduran dari www.fa.itb.ac.id


scan for download