Enam Guru Besar ITB Terima Medali Ganesa Bakti Cendekia Utama

Oleh Krisna Murti

Editor -

Bandung, itb.ac.id - Enam guru besar ITB yang pensiun periode 1 April 2006 sampai dengan 1 Maret 2007. Keenamnya dianugerahi medali Ganesa Bakti Cendekia Utama pada Sidang Terbuka ITB dalam rangka hari ulang tahun ITB, Jumat (2/3) kemarin. Berikut adalah nama keenam guru besar ITB tersebut: 1. Prof . Dr. Winardi Sutantyo (almarhum, meninggal dunia pada 10 Maret 2006), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 2. Prof. Dr. Ir. Budhy Tjahyati Sugiyanto, MCP, Sekolah Arsitektur, Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan 3. Prof. Drs. Jusuf Affendi Djalari, MPA, Fakultas Seni Rupa dan Desain 4. Prof. Dr. Ir. Faraz Umar (almarhum, meninggal dunia pada 12 Desember 2006), Fakultas Ilmu Kebumian dan Teknik Mineralogi 5. Prof. Dr. Ir. Harun Sukarmadidjaja, M.Sc., Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan 6. Prof. Dr. Ir. B.S. Kusbiantoro, MA., M.Sc, Sekolah Arsitektur, Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan. Pemberian Medali Ganesa Bakti Cendekia Utama dikukuhkan melalui Surat Keputusan Rektor ITB No.045/SK/K01/KP/2007 tertanggal 20 Februari 2007.

scan for download